Peta tersebut merupakan sebuah peta digital Informasi Bencana Sumatera Barat yang memanfakan Google Maps dan juga bisa mendapatkan input data dari penggunanya. "Iseng-iseng dari jam 17:00 sampai jam 23:00, sampe teler, akhirnya prototype Peta Informasi Bencana Sumatra Barat kayaknya bisa operasional," tutur Onno kepada detikINET, Senin (5/10/2009).
Informasi yang ditampilkan pada peta tersebut kebanyakan adalah lokasi posko bantuan maupun layanan bantuan dari berbagai pihak. Onno berharap pengguna internet yang memiliki informasi lain bisa menambahkannya di sana.
"Informasi yang diberikan dapat juga untuk informasi umum untuk wilayah tersebut, misalnya akan bahaya longsong, banjir dan lain-lain," tulis Onno di halaman penjelasan peta tersebut.
Peta Informasi Bencana Sumatera Barat bisa diakses pada halaman web yang dikelola Onno. Selain itu, Onno juga menyediakan kode penyusun situs tersebut, yang sifatnya terbuka dan terinspirasi dari situs serupa yang dibangun saat bencana Katrina di Amerika Serikat.
Source: detikinet.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar